Meriam Bellina sebagai Denok hendak dijodohkan dengan anak pengusaha dalam Koboi Sutra Ungu, film komedi berlatar kehidupan kota koboi yang diadaptasi dengan nuansa khas Indonesia.
Denok merupakan anak semata wayang dari pasangan orang berada, Tuan Barkali (Abah Us Us) dan Nyonya Barkali (Titiek Puspa). Dia tinggal di rumah besar yang mempunyai tanah pekarangan luas dan kandang kuda.
Dikisahkan dalam film arahan sutradara Nya' Abbas Akup yang kalian bisa nonton tanpa berlangganan di TrueID ini, usaha kedua orang tua Denok untuk menjodohkan anaknya rupanya tidak berjalan lancar. Denok jatuh cinta dengan koboi kampung bernama Olan Delong (James Lapian) atau biasa disapa Koboi Sutra Ungu.
Suatu ketika, Olan Delong datang ke rumah Denok. Dia sempat dikira adalah Al Jiun, seorang penjahat terkenal yang ditakuti oleh banyak orang. Olan Delong berusaha mengenalkan diri dengan begitu centil. Kesamaan huruf depan pada nama menjadi sebuah kebetulan yang dianggap menjadi awal kecocokan di antara mereka.
Kedua orang tua Denok tak mau anaknya kecewa sehingga mengizinkan Olan Delong tinggal di kandang kuda. Menyanyi adalah salah satu keahlian Olan Delong. Denok pun senang mengikuti irama lagu yang didendangkan sang koboi sutra ungu.
Akan tetapi, hubungan Denok dan Olan Delong tak direstui oleh Tuan dan Nyonya Barkali. Denok yang sedang dimabuk asmara dengan Olan Delong setuju untuk minggat dari rumah. Mereka bermalam dengan beratapkan langit, oh romantisnya.
Koboi Sutra Ungu yang dirilis pada tahun 1981 merupakan film kedua Meriam Bellina sepanjang karirnya sebagai aktris. Film lainnya yang dibintangi oleh perempuan kelahiran Bandung, 10 April 1965 tersebut antara lain Dongkrak Antik, Bumi Bulat Bundar, Catatan Si Boy (3 sekuel), Taksi dan Boneka dari Indiana. (Adi)