Film Virgin 2 (2009) menceritakan tentang kisah Nadya (Joanna Alexandra) yang harus menjalani masa kehamilannya sendirian karena sang kekasih Raymond (Ramon Y.Tungka) harus dipenjara karena narkoba. Nadya hidup bersama Mitha (Smitha Anjani) sahabatnya yang merupakan pecandu berat narkoba. Nadya harus rela sebagian besar uangnya dihabiskan Mitha untuk narkoba. Mitha bahkan rela melakukan apa saja hanya demi menyelamatkan sahabat-sahabatnya.
Berikut ini 4 kisah pengorbanan luar biasa Nadya untuk sahabat-sahabatnya di film Virgin 2 (2009):
1. Selalu memberikan uang untuk Mitha membeli narkoba
Meski selalu meminta Mitha untuk menjauhi Narkoba nyatanya Nadya tidak pernah menolak jika sahabatnya itu meminta uang untuk membeli obat-obatan terlarang tersebut. Nadya bahkan membiarkan Mitha mengambil paksa uangnya karena Mitha sudah tidak bisa menahan keinginannya untuk menggunakan narkoba
2. Mau menampung Tina yang tidak memiliki tempat tinggal
Meski baru bertemu dan belum pernah kenal sebelumnya, Nadya langsung mau menerima Tina untuk tinggal di tempatnya. Nadya merasa kasihan kepada Tina yang diusir oleh ibunya lalu dijual sahabatnya sendiri. Nadya juga merasa Tina bisa menjadi temannya yang terbaik karena keduanya kerap bertukar cerita dan merasa memiliki nasib yang sama.
3. Menjual diri demi membebaskan Mitha
Mitha terancam akan dibunuh oleh bandar narkoba jika tidak melunasi hutang-hutangnya. Karena tidak ada uang dan seorang rekannya menawarinya menghibur seorang pria hidung belang (Ari Darsono), Nadya akhirnya terpaksa menyanggupinya demi menyelamatkan nyawa Mitha.
4. Bersama Tina rela menjadi wanita penghibur untuk biaya rumah sakit Mitha
Setelah membebaskan Mitha dari bandar narkoba, Nadya kini harus mencari uang untuk biaya pengobatan Mitha. Mitha yang babak belur dihajar oleh bandar narkoba tersebut harus menjalani operasi untuk mengamputasi tangannya yang terluka parah. Karena tidak memiliki uang, Nadya lagi-lagi harus kembali menjual dirinya namun kali ini ia dibantu oleh Tina. Meski pada akhirnya pengorbanan Nadya ini justru malah membuat nyawanya yang terancam karena ia mengalami pendarahan hebat.