5 Kehidupan Khas Anak Kost ala Film Catatan Akhir Kuliah - TrueID

5 Kehidupan Khas Anak Kost ala Film Catatan Akhir Kuliah

TrueID IndonesiaSeptember 14, 2022

Catatan Akhir Kuliah (2015) adalah film Indonesia bergenre drama komedi yang menceritakan tentang kisah perjuangan Sam Maulana (Mukhadly Acho) menyelesaikan skripsi sekaligus mengejar cintanya pada Annisa Kodok (Anjani Dina). Sam harus menghadapi kenyataan, dirinya kini terancam Drop Out karena sudah memasuki tahun terakhir tapi skripsinya tidak kunjung usai, sementara cintanya pada Kodok juga sepertinya bertepuk sebelah tangan.

Berbagai gambaran cerita kehidupan khas mahasiswa juga terlihat jelas di film garapan sutradara Jay Sukmo ini salah satunya tentu saja kehidupan sebagai anak kost. Dan berikut ini, 5 kehidupan khas anak kost ala film Catatan Akhir Kuliah (2015):

1. Antri Mandi

null

Tidak semua kamar kost memiliki kamar mandi di dalam, ada beberapa yang juga meletakkan kamar mandinya di luar untuk dipakai bersama-sama penghuni lainnya. Dan pemandangan yang sudah biasa terlihat setiap pagi tentu saja antrian para penghuni kost untuk mandi. Wajah-wajah kesal karena orang yang mandi terlalu lama juga biasa terjadi di kehidupan kost yang sebenarnya.

2. Diteror Ibu Kost

null

Setiap awal bulan, jika ada penghuni kost yang terlambat membayar uang sewa bulanan, ibu pemilik kost hampir selalu mendatangi kamar dan menagihnya. Rata-rata jika memang si penghuni belum memiliki uang biasanya akan menghindar atau pura-pura tak mendengar ketukan dari sang ibu kost.

3. Menginap di Kostan Teman

null

Untuk mengerjakan tugas atau sekedar bosan tidur sendirian biasanya penghuni kost-kostan mendatangi dan menginap di kamar kost temannya. Sementara di film Catatan Akhir Kuliah, momen ini terlihat ketika Ajep (Abdur Arsyad) yang sengaja menginap di kamar kost Sam hanya demi menghindari ibu kost nya yang terus menagih bayaran bulanan kamar.

4. Kamar yang Berantakan

null

Kamar kost yang berantakan terutama jika dihuni mahasiswa adalah pemandangan yang sudah biasa terlihat hampir setiap harinya. Dan di film Catatan Akhir Kuliah, kondisi berantakan itu tampak di kamar Sam dan Sobari yang seolah seperti tidak pernah dirapihkan.

5. Ditinggal Teman Sekamar yang Lulus Duluan

null

Sam menjadi yang paling terakhir lulus diantara kedua sahabatnya yaitu Sobari dan Ajep. Karena itulah ia terpaksa tinggal sendiri di kamar kost nya karena Sobari yang sudah tidak tinggal sekamar dengannya lagi. Selain itu, beberapa penghuni kamar lainnya juga sudah berganti serta ada pula yang kosong karena sudah lulus dan tidak lagi nge-kost.

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...