Review Me vs High Heels: Sasha Tampil Feminim Demi Arnold - TrueID

Review Me vs High Heels: Sasha Tampil Feminim Demi Arnold

January 25, 2021
nullSasha saat akan di makeover Lala dan Dondon. (Screenshot Me Vs High Heels)

Awal 2000-an menjadi kebangkitan film Indonesia setelah lama mati suri. Ada Apa dengan Cinta menjadi pemicu lahirnya film-film remaja dengan genre komedi romantis, salah satunya film Me Vs High Heels karya Pingkan Utari yang rilis 2005. 

Film ini mengisahkan tentang gadis tomboy Sasha (Ayushita) yang harus berubah demi seorang pria yang disukainya, Arnold (Hengky Kurniawan). Sasha ingin menjadi lebih feminim demi memikat hati Arnold. 

Arnold, siswa pindahan di sekolah Sasha dan langsung jadi idola satu sekolah ternyata saudara tiri sahabatnya, Dondon (Raffi Ahmad). Dondon bersama Lola (Nuri Maulida), yang kemudian membantu Sasha tampil feminim. 

Sasha mati-matian mengubah penampilannya setelah akhirnya Arnold merespon rasa sukanya. Perubahan dilakukan mulai dari gaya baju, model rambut hingga yang paling tidak disukainya, menggunakan high heels.

nullSasha dan Dondon saat melihat Arnold di pusat perbelanjaan. (Screenshot Me vs High Heels)

Di sisi lain, Roland (Dwi Andhika) memiliki ketertarikan dengan Sasha. Namun, dia sudah memiliki seorang pacar, Dina (Ardina Rasti) hingga hanya mampu memendam perasaannya. 

Arnold membuat pengumuman mengejutkan di ulang tahun Sasha. Tapi, pengumuman ini membuat Sasha tersadar jika dirinya hanya dipermainkan oleh Arnold. Cowok pujaannya itu ternyata hanya berpura-pura menanggapi perasaannya karena dia menyukai gadis lain yang tak lain pacar Roland, Dina. 

Menonton film ini akan membawa kita ke masa-masa mode di zaman 2000-an awal. Dari mulai gaya berpakaian, kalimat-kalimat yang terlontar dari para pemain, gadget yang masih menggunakan produk Nokia, yang ketika itu menjadi produk favorit dan tentu saja wajah-wajah imut para pemainnya yang kini rata-rata sudah menikah dan memiliki anak. 

Kangen dengan film ini? Yuk, simak penampilan mereka lagi di TrueID. Ingat, tak perlu berlangganan untuk bisa menontonnya. (Tya)

 

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...