Semua orang pasti tidak suka diabaikan. Maklum, sebagai mahluk sosial, manusia membutuhkan orang lain dalam kehidupan. Tapi, ada beberapa orang yang benar-benar tidak bisa diacuhkan atau orang lain berpaling dari mereka, empat di antaranya zodiak ini.
Inilah penyebab Leo, Aries, Gemini dan Scorpio menjadi zodiak yang paling tidak suka diabaikan. Simak rangkumannya seperti dilansir revive.com.
Leo
Leo butuh perhatian semua orang. Apapun yang mereka lalukan mereka butuh pertimbangan orang lain. Mereka tidak peduli pertimbangan itu baik atau buruk selama mereka mendapat masukan. Mereka selalu sukses membuat orang lain mendekatinya karena Leo selalu konsisten untuk menjadi pusat perhatian.
Aries
Aries membutuhkan orang lain menilai mereka dan mencapai tujuan itu. Mereka penuh semangat untuk menjadi yang terbaik, tapi mereka selalu butuh perhatian orang lain untuk membantu mereka mencapai tujuan.
----------
Video Rekomendasi: Kelakuan kocak Kasino jamin bakal bikin kamu ngakak
----------
Gemini
Gemini termasuk yang tidak suka diabaikan. Mereka selalu membutuhkan orang lain dalam hidupnya, sulit bagi mereka jauh dari siapapun. Gemini selalu ingin dirangkul dan dicintai sepenuh hati.
Scorpio
Scorpio selalu merasa dirinya lebih baik dari orang lain. Mereka juga selalu berharap orang tertarik dan terhipnotis atas capaiannya. Jadi, Scorpio tak pernah tahan ketika orang lain mengabaikannya atau memperlakukannya secara normal. (Tya)