Empati adalah kemampuan emosional seseorang memahami perasaan orang lain, melihat sesuatu dari sudut pandang mereka dan membayangkan berada di posisi mereka. Begitulah pengertian empati yang selama ini kita miliki.
Seiring waktu, rasa empati itu kebanyakan mulai luntur. Orang kini kebanyakan lebih fokus pada perasaan dan emosi mereka masing-masing.
Tapi, dari yang jarang itu ternyata ada empat zodiak yang rasa empatinya terpatri dalam emosi dan pikirannya. Siapa saja mereka? Berikut ulasan Pinkvilla.
Pisces
Pisces dikenal sebagai zodiak yang memiliki rasa empati tinggi. Mereka dapat dengan cepat merasakan perasaan orang lain. Seperti air, mereka berjalan mengikuti energi sekitarnya, berbaur dengan orang lain semudah bernapas. Kehadiran Pisces menenangkan dan menyenangkan orang lain, mereka juga bisa menenangkan emosi yang terpicu dan meredam masalah yang mereka hadapi.
Cancer
Cancer memiliki sisi empati tinggi dan karenanya mereka cepat terkoneksi secara emosional dengan orang lain. Mereka dapat membaca situasi dengan mudah. Cancer memiliki pengalaman untuk membaca pikiran dan perasaan orang lain, membantu Anda saat patah hati, meredam amarah Anda dan bahkan menasihati para pasangan yang berusaha mempertahankan hubungan.
Virgo
Virgo seperti tempat healing paling tepat. Sosok virgo dapat memberikan pengobatan dan solusi dan ini cara mereka merawat orang yang mereka cintai dan dekat. Kamu dapat mengandalkan energi Virgo untuk membantu kesulitanmu ketika Anda membutuhkan seseorang untuk diandalkan. Mereka juga selalu siap memenuhi kebutuhan untuk orang-orang yang mereka cintai.
Scorpio
Kendati Scorpio dikenal dingin dan memproteksi diri mereka dengan ketat, namun sebenarnya dalam lubuk hati mereka, empati itu terkoneksi dengan orang lain dengan sangat kuat. Apalagi Scorpio sosok yang dengan mudah mengenali emosi dan kerentanan orang lain yang terkadang membuat mereka kewalahan menghadapi perasaan sendiri dan orang lain. (Tya)