Grup Fifty Fifty sukses mencuri perhatian dunia, kendati baru menjalani debut pada November 2022 lalu. Saking bersinarnya, grup beranggotakan Saena, Aran, Keena dan Sio, kabarnya ingin dibajak dari agensinya, Attrakt.
Kabar itu langsung memicu reaksi Attrakt yang hanya lebih tua satu tahun umurnya dari Fifty Fifty. Attrakt bahkan harus mengeluarkan pernyataan karena rumor pembajakan tersebut.
1. Attrakt merilis pernyataan akhir pekan lalu, dengan menuliskan ada agensi yang menyebarkan rumor buruk tentang mereka dalam upaya membujuk member Fifty Fifty melanggar kontrak eksklusif mereka.
“Tindakan itu bisa merusak imej dan potensi para member yang baru menjalani debut tujuh bulan lalu. Ini juga berdampak serius terhadap industri KPop secara keselurahan,” tulis Attrakt seperti dilansir JoongAng Daily News.
2. Atas ulah agensi ‘nakal’ itu, Attrakt akan mengambil tindakan hukum. “Mereka mencoba mencuri keajaiban yang telah kami ciptakan,” lanjut Attrakt dalam pernyataan mereka.
3. CEO Attrakt, Jeon Hong Joon, secepatnya akan merilis nama agensi yang berusaha membajak Fifty Fifty. Seperti diketahui, saat ini hanya ada empat agensi besar di Korea Selatan yakni YG Entertainment, SM Entertainment, JYP Entertainment dan HYBE Music.
4. Fifty Fifty menjalani debut 18 November 2022 lewat EP “The Fifty” dengan lagu andalan "Higher". Namun, mereka baru dikenal dunia internasional lewat lagu “Cupid” yang rilis pada Februari 2023. Lagu ini sukses bertahan selama 13 hari di tangga lagu Billboard Hot 100 dan membuat mereka kian terkenal ke seluruh dunia, meski di Korea sendiri tak mendapat perhatian.
5. Fifty Fifty juga bersiap merilis lagu barunya “Barbie Dreams” pada 21 Juli, lagu yang merupakan soundtrack film “Barbie”. Sayangnya, Fifty Fifty tidak akan diperkuat Aran yang harus menjalani operasi dan menjalani perawatan selama dua bulan ke depan. (Tya)