ITZY Manggung Bareng Rich Brian dan Niki di HITC Festival New York - TrueID

ITZY Manggung Bareng Rich Brian dan Niki di HITC Festival New York

TrueID IndonesiaMarch 15, 2023

Girl grup KPop ITZY masuk daftar artis yang bakal manggung diajang musik Head Clouds New York Music & Arts Festival (HITC) pada 20 dan 21 Mei mendatang. ITZY akan satu panggung bareng penyanyi Indonesia Rich  Brian dan Niki Zefanya.

Pengumuman itu dilakukan 88rising, perusahaan musik yang juga agensi dari Niki, Selasa (14/3) waktu setempat.

“88rising dengan bangga mengumumkan In the  Clouds New York. 20 & 21 Mei Stadion Forest Hills,” tulis 88rising di akun Twitter resmi mereka, @88rising seperti dilansir Korea Joong Daily.

null

Penyanyi Indonesia Rich Brian dan Niki Zefanya yang akan tampil di HITC 2023. (FT: TW @ITZYofficial dan 88rising)

Pengumuman itu langsung direspon  ITZY lewat unggahan mereka. “ITZY @ Head in the Clouds New York,” tulis mereka di Twitter @ITZYofficial.

ITZY akan tampi di hari pertama bersama rapper Rich Brian. Sementata penyanyi sekaligus penulis lagu asal Indonesia lainnya, Niki akan tampil di hari kedua bersama DPR Live, DPR Ian, XG dan Loren.

HITC sendiri sejak pertama kali digelar pada 2018 lebih banyak menampilkan artis-artis berdarah Asia yang berkarier di Amerika Serikat. Festival ini juga pernah digelar di Indonesia dan Filipina pada 2022 lalu. Seperti pertama kali digelar, festival tahun ini kembali digelar di New York.

“Kembali ke tempat dimana kami memulainya delapan tahun lalu,” tulis 88rising. (Tya)

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...