BLACKPINK akhirnya singgah di Jakarta dengan pergelaran konser ‘Born Pink World Tour’ selama dua hari di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan , Jakarta, 11 dan 12 Maret. Kuartet Jisoo, Jennie, Lisa dan Rose berhasil membius para BLINK, penggemar BLACKPINK, yang memadati stadion kebangggan Indonesia itu.
Penampilan BLACKPINK di SUGBK merupakan rangkaian tur dunia mereka, yang diperkirakan akan menyedot 1,5 juta penonton saat berakhirnya konser. Usai penampilan di Jakarta, BLACKPINK langsung terbang ke kota Kaohsiung, Taiwan dalam rangka konser dua hari pada 18 dan 19 Maret mendatang.
Tapi sebelum itu, apa saja fakta penampilan BLACKPINK di SUGBK dalam rangkaian 56 konser dunia mereka sepanjang 2022-2023, berikut rangkumannya!
1. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Uno menyebut jumlah penonton BLACKPINK di SUGBK mencpai 70 ribu penonton.
2. BLACKPINK jadi grup KPop pertama yang tampil konser solo di SUGBK. Terakhir kali, ada Super Junior yang tampil di SUGBK tapi dalam pembukaan Asian Games 2018 bukan konser tunggal.
3. Lagu How You Like That, Pretty Savage, Whistle, Don't Know What to Do, Lovesick Girls, Kill This Love, dan Pink Venom jadi rangkaian lagu-lagu yang dinyanyikan sepanjang konser di SUGBK. Selain juga lagu solo dari masing-masing personil, Jisoo, Jennie, Lisa dan Rose.
4. “Saya pikir ini konser dengan penonton terbanyak yang saya lihat di konser kami,” kata Rose saat konser di SUGBK. Pernyataan Rose salah, kendati SUGBK menjadi salah satu tempat dengan penonton terbanyak dengan 70 ribu penonton, namun rekor jumlah penonton terbesar masih milik Thailand dengan total 85 ribu penonton saat gelaran konser di Stadion Nasional Thailand.
5. ‘Born Pink World Tour’ jadi tur dunia kedua BLACKPINK yang diselenggarakan di Indonesia. Pertama kali mereka konser pada 2019 di ICE BSD Tangerang dalam rangkaian ‘BLACKPINK in Your Area World Tour’. (Tya)