NCT Dream menggemparkan penggemar Indonesia usai menari dengan iringan lagu berbahasa Jawa yang berjudul “Mendung Tanpo Udan.” Cuplikan video itu di upload di akun Instagram resmi NCT Dream, @nct_dream.
Tarian tersebut dilakukan NCT Dream bukan tanpa alasan. Mereka melakukan tarian dengan iringan lagu khas Jawa itu untuk melakukan promosi, usai grup Mark cs itu ditunjuk sebagai brand ambassador mi instan Lemonilo
Cukup terlihat melokal, penggemar tanah air tampak heboh usai melihat video tersebut. “Hah demi apasih??? Kaget!” ujar salah satu penggemar. Bahkan saking melokalnya, ada penggemar yang mengira bahwa video itu di upload akun fanbase. “Gue kira akun fanbase!” imbuhnya.
Sementara itu NCT Dream diketahui baru saja mencetak rekor bersejarah berkat album “Hello Future.” Mereka berhasil mencapai satu juta penjualan di Hanteo Chart. “Hello Future” juga menjadi album repackage pertama artis SM Entertainment yang terjual satu juta copy di Hanteo.
NCT Dream juga dijadwalkan akan segera melakukan comeback pada bulan Maret mendatang. Ini akan menjadi comeback Dream sejak full album pertama mereka yakni “Hot Sauce” pada Mei tahun lalu. (Ins)