The Chocolate Chance merupakan film drama romantis yang bercerita tentang cinta segitiga bertema cokelat. Ricky Harun yang tak lepas dari dunia komedi, kali ini tampil dengan karakter serius dan beradu akting dengan Pamela Bowie.
Diangkat dari novel berjudul sama karya Yoana Dianika, film yang kamu bisa nonton tanpa berlangganan di TrueID ini menghadirkan kisah seorang wanita bernama Orvala Theobroma (Pamela Bowie) yang merasakan cinta lama bersemi kembali. Namun, dia yang sejatinya hendak membuka lembaran baru kehidupan justru terjebak ke dalam cinta segitiga.
Kecintaannya pada cokelat, Orvala pun meluapkannya dengan membuat donat coklat untuk dijual di SMA tempatnya bersekolah. Kemampuan Orvala ini terinspirasi dari sang ayah (Ferry Salim) yang bekerja di bidang kuliner.
----------
Video Rekomendasi: Vincent dan Desta Dibuatkan Nasi Goreng Ala Adelia
----------
Suatu hari dalam perjalanan menuju sekolah, Juno Aswanda (Ricky Harun) kagum dengan teman sekolahnya membawa donat, yang belakangan diketahui dia adalah Orvala. Juno kemudian mengangkat sosok Orvala dan donat jualannya dalam sebuah artikel di jurnal sekolah.
Akan tetapi, Orvala justru tidak terima dengan artikel yang ditulis oleh Juno. Selain tanpa konfirmasi dari Orvala, artikel tersebut dinilai memuat fakta yang keliru. Orvala marah-marah dan meminta Juno untuk menghapus artikel dari situs jurnal sekolah.
Juno berinisiatif untuk meminta maaf kepada Orvala, tapi permohonan itu ditolak mentah-mentah. Lalu, Juno minta dua temannya – Iwan (Aditya Suryo Saputro), dan Ardhi (Rahmet Ababil) – untuk mencarikan alamat rumah Orvala.
Suatu pagi, Orvala terkejut melihat ayahnya begitu akrab dengan Juno di rumah. Setelah menceritakan kronologis kenapa bisa akrab, Juno kembali memohon maaf soal isi artikel yang salah. Orvala hanya bisa malu-malu untuk menyanggupinya.
Sejak itu, kisah cinta Orvala dan Juno mulai bersemi. Dalam acara pesta ulang tahun Juno, Orvala sedih karena mengetahui Juno bakal kuliah di Jerman. Orvala langsung pergi meninggalkan acara pesta untuk pulang ke rumah, Juno yang harus rela kehilangan jejak Orvala tiba-tiba didatangi oleh dua preman – Rambo (Muhadkly Acho), dan Uboth (Abdur Arsyad) – yang meminta paksa hartanya. Juno pun dihajar sampai babak belur.
Sesampainya di rumah, Orvala mendapatkan kabar duka bahwa sang ayah telah meninggal dunia. Orvala begitu sedih, sampai dia mengingat perkataan ayahnya yang bersedia mengantar donat ke sekolah karena tak mau teman-teman Orvala melihat putrinya membawa dagangan donat.
Pada saat H-1 berangkat ke Jerman, Juno ternyata menyiapkan sebuah kejutan untuk Orvala. Sayangnya, Orvala terlambat mengetahui dirinya diajak bertemu oleh Juno. Hal itu kemudian membuat Juno kecewa berat dan berjanji melupakan Orvala.
Berselang tiga tahun, Orvala memenangkan lomba meracik cokelat. Salah satu juri, Aruna Handrian (Miqdad Addausy), menawarkan Orvala bekerja di kafe cokelat miliknya, dan langsung diterima. Ketika diantar pulang oleh Aruna, Orvala mendapati sang ibu (Karina Suwandi) pingsan di dapur. Ibunya sempat terbaring koma di rumah sakit, hingga akhirnya sang ibu meninggal dunia.
Orvala meneruskan kehidupannya dengan bekerja di kafe milik Aruna yang juga menjadi kekasihnya. Suatu hari, Juno baru tiba di Jakarta. Dalam perjalanan menuju rumah, dia menonton liputan televisi yang mengangkat cafe cokelat dan melihat sosok Orvala di sana. Juno terdiam setelah mengetahui Orvala sudah punya pacar.
Di saat Aruna ingin mengembangkan kafenya, Orvala bertemu kembali dengan Juno yang tak lain adalah mantan teman dekatnya yang ditinggal pergi ke luar negeri. Orvala baru menyadari ada hubungan kekeluargaan antara Juno dan Aruna. Keberadaan Fidela (Sheila Dara Aisya) di acara meeting kafe membuat Orvala semakin teringat dengan masa lalu. Pasalnya, Fidela dianggap dekat dengan Juno.
Orvala pun tenggelam dalam situasi cinta yang rumit. Dia yang masih berstatus pacar Aruna kembali dekat dengan Juno setelah sempat berpisah selama beberapa tahun. Belakangan diketahui bahwa Aruna pernah berpacaran dengan Fidela. Bagaimana kisah cinta Orvala selanjutnya, apakah tetap dengan Aruna atau kembali ke masa lalu bersama Juno?
----------
Video Rekomendasi: Warkop DKI - Saat Minta Instruksi Petunjuk Jalan
----------
Film The Chocolate Chance yang dirilis pada tahun 2017 itu digarap oleh sutradara Jay Sukmo, yang juga pernah menggarap Catatan Akhir Kuliah (2015), dan Love Reborn (2018). Manis dan pahit yang menyatu dalam minuman cokelat bikinan Orvala seakan mengajak kita untuk menikmati pengalaman baik dan buruk saat menjalani kehidupan.
Tinggal kembali ke sikap masing-masing pribadi apakah mau terus melupakan masa lalu, atau tetap membawa masa lalu untuk mengarungi masa depan yang lebih baik bersama orang tersayang. (Adi)