Park Shin Hye dan Choi Tae Joon sudah resmi menjadi pasangan suami istri setelah menjalani resepsi pernikahan, Sabtu (22/1). Pernikahan berlangsung tertutup di sebuah gereja di kota Seoul dan dihadiri keluarga dan beberapa selebritis Korea.
Sehari setelah pernikahan, pasangan selebritis Korea itu mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan kepada mereka. “Terima kasih kepada semua atas doa dan ucapannya,” tulis Park Shin Hye di Instagram pribadinya, @ssinz7.
Banyak momen menarik dalam pernikahan mereka, berikut rangkumannya!
1. Choi Tae Joon dan Park Shin Hye mengucapkan janji pernikahan dengan suasana haru. Sang istri, pemeran drama terkenal “The Heirs” bahkan mengucap janji pernikahan dengan suara parau karena tak kuasa menahan haru.
2. Choi Tae Joon membantu Park Shin Hye mengusap air mata setelah mengucapkan janji pernikahan.
3. Lagu Beautiful yang dinyanyikan D.O EXO dan Crush membuat Choi Tae Joon dan Park Shin Hye terhanyut dan terharu dengan momen pernikahan mereka.
Suara emas Crush dan D.O EXO menghanyutkan suasana. (IG: @kwrhome)
4. Usai janji pernikahan, Choi Tae Joon dan Park Shin Hye berpelukan dan berciuman dihadapan para tamu.
5. Sebelum resepsi pernikahan, Choi Tae Joon dan Park Shin Hye sempat mengunggah foto pre-wedding mereka. (Tya)