Pemeran Rita Ratatuli Warintil di Kontrakan Rempong Meninggal Dunia - TrueID

Pemeran Rita Ratatuli Warintil di Kontrakan Rempong Meninggal Dunia

TrueID IndonesiaJune 6, 2022

Kabar duka datang dari dunia hiburan tanah air. Komedian sekaligus YouTuber ternama, Purwadi atau dikenal sebagai pemeran Rita Ratatuli Warintil meninggal dunia. Kabar duka tersebut dibagikan lewat akun Instagram resmi Warintil Official.

Inna ilahi wa inna ilaihi raji’un. Dari hati yang paling dalam, kami dan keluarga turut berduka cita atas meninggalnya almarhum. Semoga Allah menempatkannya di tempat yang paling indah di Surganya Allah Amin. Bagi yang kenal Almarhum kami mohon agar dimaafkan segala kesalahan Almarhum baik yang disegaja maupun tidak sengaja dan kami mohon do’a dari teman teman semua,” Tulis akun tersebut.

Hingga saat ini, penyebab Purwadi meninggal masih belum diungkap. Akan tetapi, sosok Rita Warintil memang sudah jarang terlihat dalam konten Kontrakan Rempong. Beredar kabar jika Purwadi telah dirawat di rumah sakit berhari-hari sebelum meninggal. Sebelum meninggal dunia, Rita juga sempat menulis status terakhir di akun Facebook miliknya, Ritalalala.

-----------

Video Rekomendasi: Hari Ini Kenapa, Naira?

-----------

“Ya Allah Ya Tuhan Kami dengan kuasaMU dengan kehendakMu dengan ketentuanMu. Jadikan sesuatu yang sulit menjadi mudah. Jadikan yang tidak mungkin menjadi kenyataan. Karuniakan kami rezeki yang berlimpah dan berkah. Lanjarkan pekerjaan kami Serta kabulkan segala hajat keperluan kami. Aamiin allahuma Aamiin ya robbalalamin Aamiin,” Tulis Ritalalala di Facebook.

Purwadi adalah salah satu pendiri Warintil Official. Pada 2017, mereka membuat sketsa komedi berjudul Kontrakan Rempong yang cukup mendapat perhatian netizen. Hal itu terlihat dari jumlah subscriber YouTube Warintil Official yang telah mencapai 7,49 juta.

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...