Pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah baru saja kembali ke tanah air usai menuntaskan ibadah umroh di tanah suci beberapa waktu lalu. Atta dan Aurel, bersama dengan Anang Hermansyah dan sang istri Ashanty diketahui tiba di Jakarta pada hari Minggu (26/3). Perjalanan kali ini juga merupakan kali pertama Atta beribadah umroh bersama Aurel sekaligus putrinya Ameena.
Namun berbeda dari biasanya, Aurel terlihat dengan penampilan yang tidak biasa ketika berada di tanah suci. Dalam sejumlah foto yang diunggah Atta Halilintar di akun Instagramnya, Aurel di beberapa kesempatan tampak mengenakan cadar. Aurel pun mendapatkan banyak pujian dari netizen yang menyebut, meski wajahnya tertutup ia justru tetap terlihat cantik.
"Selama di sana (pakai cadar) karena kemarin juga panas banget. Cuma seru banget (pakai cadar). Ya Allah terima kasih (dipuji cantik)," ujar Aurel Hermansyah di kanal YouTube Intens Investigasi seperti dikutip dari Okezone, Senin (27/3).
----------
Video Rekomendasi: Assalamualaikum Netizen
----------
Aurel juga menceritakan pengalaman berbeda yang ia rasakan saat menjalani ibadah puasa di tanah suci. Menurutnya, suasana terasa sangat berbeda dari Indonesia. Selain itu, ibadah puasa juga lebih panjang karena jarak antara sahur hingga berbuka adalah selama 16 jam.
"Di sana rame banget apalagi pas buka puasa suasananya beda banget, semua banyak yang berbagi ada banyak kurma. Puasa di sana waktunya lebih lama 16 jam jadi nikmatin aja," jelas Aurel.
Sebelumnya, juga dalam akun Instagramnya Atta Halilintar mengungkapkan betapa bahagia dan bersyukur dirinya akhirnya bisa menjalani ibadah umroh bersama Aurel dan Ameena. Atta bahkan mengatakan kalau ini adalah mimpinya sejak lama yang kini telah menjadi kenyataan.
“Dream come true Pertama kali ke rumah nabi sama istri dan putriku.. Allahumma shalli 'ala Muhammadin wa 'ala alihi wa sallim,” tulis Atta Halilintar di Instagramnya.