Dewi Perssik Sindir Fans Leslar yang Terima Uang Kiky Saputri - TrueID

Dewi Perssik Sindir Fans Leslar yang Terima Uang Kiky Saputri

TrueID IndonesiaNovember 9, 2022

Kiky Saputri beberapa waktu lalu melakukan hal yang diluar dugaan. Komika berusia 29 tahun itu menjadi target kebencian warganet yang diduga sebagai fans Lesti Kejora dan Rizky Billar usai meroasting pasangan tersebut. Namun, bukannya marah, Kiky malah mentransfer sejumlah uang kepada warganet yang menghujatnya.

Ternyata, hal serupa pernah dilakukan sebelumnya oleh Dewi Perssik. Bedanya ia melakukannya di platform TikTok. Pelantun lagu ‘Indah pada Waktunya’ itu mengaku heran dengan sikap netizen yang mendadak berubah setelah menerima uang.

----------

Video Rekomendasi: Dear Stranger

----------

“Coba deh kalian perhatikan kalau kita melihat kasusnya si Kiky Saputri. Dia menstransfer baru orang yang ngata-ngatain langsung jadi adem ayem. Begitupun juga kemarin aku di TikTok,” ungkap Dewi Perssik dilansir dari akun Instagram @netijulid.

“Di TikTok si ibu yang mulutnya manis itu, yang ada kelainan di mulutnya itu, kan terlihat sekali bahwa dia itu aku gift baru dia enggak ngoceh-ngoceh,” lanjutnya.

Mantan istri Saipul Jamil itu juga mempertanyakan apakah oknum tersebut sungguhan fans Leslar atau bukan. Dia juga menduga bahwa mereka dengan buzzer yang memanfaatkan hal ini demi mencari keuntungkan.

“Apakah memang fans laler itu begitu ya? Saya tanya apakah memang fans laler begitu ya? Kok kayaknya aneh gitu ya? Habis ngatain orang kemudian setelah kita kasih gift, mereka bisa baik-baikin kita. Apakah memang buzzer tapi terlihat seperti fans yang mengidolakan seseorang. Tapi yang sebenernya itu buzzer mencari makan. Aneh tapi nyata,” tambahnya.

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...