Ruben Onsu Tuai Pujian Usai Unggah Kajian Maulid Akbar - TrueID

Ruben Onsu Tuai Pujian Usai Unggah Kajian Maulid Akbar

TrueID IndonesiaDecember 5, 2022

Ruben Onsu mendadak menjadi pusat perhatian warganet di Instagram. Bukan karena isu tak membayar gaji karyawan, akan tetapi karena menunjukkan sikap toleransi antar umat beragama. Melalui Instagram, Suami Sarwendah itu mempromosikan sebuah acara yang digelar Habib Usman bin Yahya. 

“Hadirilah Maulid Akbar Terbesar di Jawa Barat insya Allah yang hadir penuh dengan keberkahan dan Keridhoannya Allahy Azawajalla di luaskan Rizqinya dan di Qobulkan semua Hajat dan Doa2nya,” tulis Ruben Onsu dalam unggahan foto tersebut.

“Dan tolong sebarkan undangan ini dan jadikan DP di media sosialnya insya Allah ini sebagai bentuk cinta kita kepada Arrosul… Insya Allah, Allah kasih Rizqinya untuk berangkat ke Cisarua Puncak Bogor Aamiin Aamiin Aamiin Ya Robbal Alaminnn @Habibusmanbinyahya,” lanjutnya.

----------

Video Rekomendasi: Dear Stranger

----------

Unggahan tersebut sontak ramai dikomentari netizen. Mereka mengaku salut dengan sikap Ruben Onsu yang mau membantu sahabatnya menggelar acara keagamaan berupa pengajian meski memiliki keyakinan berbeda.

Diketahui, Ruben Onsu beragama Kristen namun sering merayakan hari besar agama lain. Netizen pun salut dengan sikap toleransinya. Misalnya saat puasa Ramadhan, Ruben Onsu ikut puasa karena karyawannya banyak yang muslim. Ruben Onsu juga suka terlibat dalam acara sahur dan tidak pernah makan di depan rekan-rekan artis muslim yang puasa.

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...