Ini Alasan Aldi Taher Terjun ke Dunia Politik - TrueID

Ini Alasan Aldi Taher Terjun ke Dunia Politik

TrueID IndonesiaMay 25, 2023

Sosok Aldi Taher menjadi salah satu public figure yang dipastikan bakal maju sebagai bakal calon legislatif untuk Pemilu 2024 mendatang. Meski banyak yang meragukan, namun ternyata Aldi Taher cukup serius mempersiapkan diri demi terpilih sebagai anggota legislatif. Salah satu hal yang saat ini ia lakukan adalah dengan meminta dukungan dari sesama rekan selebriti.

"Alhamdulillah sebenarnya gencar berpolitik bukan saya saja, Pak Anies Baswedan, pak Ganjar Pranowo bahkan pak Surya Paloh juga lagi viral di TikTok. Saya juga nyanyi juga seru kalau sekarang lagi musimnya Pileg Pilpres tapi jangan lupa baca Al-qur'an. Juga minta doa restu dari pemirsa semua dari Dewi Perssik dari Raffi Ahmad dan Deddy Corbuzier," beber Aldi Taher seperti dikutip dari Okezone, Rabu (24/5).

Uniknya, Aldi Taher ternyata mengungkapkan kalau salah satu alasan ia sangat ingin menjadi anggota legislatif adalah karena dirinya tidak sabar melihat Deddy Corbuzier pindah negara. Seperti yang telah diketahui sebelumnya, Deddy Corbuzier dalam kanal Youtube nya saat tengah berbincang dengan bintang tamu Mamat Alkatiri mengatakan kalau dirinya ingin pindah negara saja jika Aldi Taher benar-benar terpilih sebagai legislatif. Mengetahui pernyataan tersebut, Aldi pun menantang Deddy Corbuzier untuk benar-benar melakukan janjinya itu jika dirinya berhasil terpilih.

----------

Video Rekomendasi: Assalamualaikum Netizen

----------

"Dengan terpilih menjadi anggota legislatif bang Deddy Corbuzier katanya mau pindah negara. Ya kita tunggu ajah Insya Allah bang Deddy pindah negara. Karena bang Deddy mau pindah negara saya terjun ke politik karena bang Deddy Corbuzier mau pindah negara Insya Allah,"ujar Aldi Taher.

Di akhir, Aldi Taher sempat memberikan wejangan kepada anak-anak muda untuk tidak ragu menjajal dunia politik. Menurut Aldi, Bung Karno saja telah berpolitik sejak muda dan sambil berkelakar, mantan suami Dewi Perssik itu mengaku kalau ia mirip dengan Bung Karno dalam hal terjun ke politik saat masih muda.

"Tapi gini anak muda jangan malu berpolitik. Karena Bung Karno maju politik dari muda jadi Aldi taher ini adalah kembaran Bung Karno bismillah, doakan Aldi Taher bermanfaat untuk Indonesia amin,” beber Aldi Taher.

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...