Coldplay Dipastikan Konser di Indonesia 15 November 2023? - TrueID

Coldplay Dipastikan Konser di Indonesia 15 November 2023?

TrueID IndonesiaMay 4, 2023

Kabar kedatangan grup band asal Inggris, Coldplay untuk menggelar konser perdananya di Indonesia semakin santer terdengar. Terkini, Coldplay bahkan disebut-sebut sudah dipastikan akan konser di Indonesia pada tanggal 15 November 2023 mendatang. Kabar tersebut pertama kali diunggah oleh akun Instagram @jkt.spot pada hari Rabu (3/5) siang.

Dalam unggahan video yang kini sudah dihapus itu, akun @jkt.spot mengumumkan kalau Coldplay bakal tampil di Jakarta, tepatnya di Stadion Gelora Bung Karno pada tanggal 15 November 2023. Meski kemudian menghapus video tersebut, akun @jkt.spot kemudian mengunggah lagi sebuah pernyataan di fitur instagram story mereka. Akun @jkt.spot menuliskan kalau mereka merasa hanya penyelenggara acara saja yang pantas untuk mengumumkan kedatangan Coldplay dan meminta para penggemar bersabar.

“Sabar gaes! Inpoh tentang Coldplay biarkan yang punya hajat saja yang umumin ya. Aku juga kasih respect ke promotor yang berhasil datangkan Chris Martin cs. Nanti kalau sudah ada info resmi, mimin juga langsung update ke kalian. Stay tuned!. *ijin berbagi info bapak @sandiuno dan jajaran promotor,” tulis akun @jkt.spot di fitur story Instagram mereka.

----------

Video Rekomendasi: Assalamualaikum Netizen

----------

Para penggemar sendiri menyambut antusias soal kabar konser Coldplay di Jakarta ini. Sebagian besar mengaku sudah siap untuk menjalani war tiket demi bisa menyaksikan penampilan Chris Martis cs di GBK. Namun ada juga yang memilih untuk menunggu pengumuman resmi dimana Coldplay sendiri dikabarkan bakal memberitahu para penggemar mereka soal jadwal tur di Asia pada tanggal 9 Mei 2023 mendatang.

Rumor kedatangan Coldplay di Jakarta berawal ketika salah seorang netizen mengatakan kalau Stadion GBK sudah dipesan selama dua minggu yaitu sejak tanggal 5-17 November 2023 untuk pertunjukan artis internasional. Rumor tersebut semakin memanas setelah fans base Coldplay di Indonesia juga membocorkan kalau memang Coldplay bakal tampil di Jakarta. Hal ini kemudian diperkuat dengan sebuah video yang memperlihatkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno bertemu dengan pihak promotor musik PK Entertainment membicarakan soal rencana konser Coldplay di Indonesia. 

Dalam video itu, Sandiaga bahkan menyatakan kalau kedatangan Coldplay dipastikan akan mendatangkan efek positif bagi perekonomian Indonesia karena negara bakal kedatangan banyak turis asing.

"Mudah-mudahan teman-teman bisa menahan sampai awal bulan Mei, nanti akan ada pengumuman selanjutnya," ujar Sandiaga beberapa waktu lalu.

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...