Sutradara Umay Shahab berulangkali menyinggung kisah percintaan rumit Prilly Latuconsina dalam jumpa pers rilisnya original series TrueID, Hari ini Kenapa, Naira?, Rabu (20/10). Sutradara muda yang juga seorang aktor itu juga ikut menyeret nama Irzan Faiq yang ikut berperan dalam serial ini.
Rumor kedekatan Prilly dan Irzan sudah lama terendus para penggemarnya. Apalagi aktris 25 tahun itu pada akhir September lalu memberikan sinyal kedekatannya dengan Irzan namun tidak menjelaskan secara tegas.
Umay yang memang bersahabat dengan Prilly tak segan-segan mengungkapkan kisah cinta Prilly dalam serial Hari ini Kenapa, Naira?. “Judulnya sindiran kepada Prilly. Ini pertanyaan gw terhadap hidupnya Prilly, kenapa lagi sih Pril,” cetus Umay yang disambut senyuman Prilly.
----------
Video Rekomendasi: Hari Ini Kenapa, Naira?
----------
Tak berhenti sampai disitu, Umay bahkan menggambarkan kisah Naira tak beda jauh dengan Prilly. Naira dalam Hari ini Kenapa, Naira? diceritakan sebagai seorang gadis berusia 25 tahun yang sudah menjalin hubungan cinta dengan Adrian (Bryan Domani) selama empat tahun. Mereka sulit melangkah lebih jauh karena perbedaan agama. Situasi kian runyam karena kehadiran Rakha (Irzan).
“Itu kan lagi-lagi dari kisah cinta lo (Prilly) yang ribet,” sambung Umay. “Pastinya cintanya Prilly banyak dibahas di sini, eh sorry, Naira! Sorry kesebut, salah-salah!.”
Tak hanya Prilly yang jadi sasaran Umay. Irzan juga jadi sasaran sindiran dengan menceritakan kisah tentang pemeran Rakha itu.
“Jangankan Prilly, Irzan aja ngomong,"Lo ngambil cerita gw ya?", gw ingat banget itu,” cetus Umay lagi. “Cerita Irzan dan Prilly kan nyatu.”
Rahasianya dibongkar, Prilly hanya bisa senyum-senyum dan pasrah. Sambil tertawa dia merasa terjebak dan menyesal curhat dengan sahabatnya, Umay.
“Ginilah kalau misalnya kalau project sama sahabat, kadang suka agak nyesel curhat ke dia. Curhatan gw dijadiin judul. Aduh, kadang kenapa judulnya gini ya!,” ungkap aktris berusia 25 tahun itu.
Sementara itu, Irzan sendiri tak banyak bicara. Hanya saja gesturenya terlihat sangat perhatian terhadap Prilly. Dia bahkan jadi bahan gunjingan netizen saat mengelus punggung Prilly saat di roasting Umay. (Tya)