Abdel Achrian Cerita Pengalaman Narkoba - TrueID

Abdel Achrian Cerita Pengalaman Narkoba

TrueID IndonesiaJanuary 10, 2022

Abdel Achrian beberkan pengalaman masa lalunya kala ia masih menggunakan narkoba. Pelawak sekaligus presenter itu menceritakannya saat dirinya menjadi bintang tamu di kanal YouTube Vincent dan Desta “VINDES,” yang di upload pada 7 Januari lalu. Abdel diketahui telah mencoba berbagai jenis narkoba seperti putau, sabu-sabu, ekstasi sampai ganja. 

null

Abdel buka-bukaan soal pengalaman narkobanya. Foto Instagram : @abdelachrian

Desta bertanya kepada Abdel mulai kapan ia mengkonsumsi barang haram tersebut. “Kalo putau gue dari tahun 1994, sampai 2000. Terus berhenti, (coba) nyabu. Itu tahun 1996.” ungkap Abdel. 

Dirinya juga menjelaskan bahwa untuk berhenti mengkonsumsi putau, harus ada hal lain contohnya sabu-sabu, karena belum ada metode atau fasilitas pengobatan untuk berhenti. Meski butuh waktu untuk terlepas dari jerat narkoba, namun Abdel diketahui telah berusaha untuk berhenti sejak 1996.

null

Abdel menjadi bintang tamu dalam konten YouTube Vincent dan Desta. Foto YouTube VINDES (https://www.youtube.com/watch?v=xxwNvVxGCD8)

Abdel pun benar-benar berhenti dari narkoba karena dirinya mengaku lelah diperbudak oleh barang-barang haram tersebut. Tak hanya narkoba, ia juga mengaku telah berhenti dari minum-minuman beralkohol. 

Salah satu hal yang membuat dirinya lepas dari narkoba juga karena acara religi yang dipandunya, bersama Mamah Dedeh. Abdel mengatakan bahwa Mamah Dedeh mengetahui dirinya mengonsumsi sabu dan secara tersirat menasihatinya. Namun hal yang paling menyadarkannya ketika ia mendengarkan berbagai permasalahan ibu-ibu yang bercerita kepada Mamah Dedeh. 

“Gue setiap hari ketemu emak-emak majelis taklim curhat ke Mamah Dedeh dengan bermacam permasalahan, yang akhirnya bikin gue sadar ‘kayaknya masalah gue nggak seberat itu deh.” Kata Abdel. “Berarti acara itu termasuk yang menyelamatkan lo juga ya.” Ungkap Desta. (Ins)

undefined

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...