Jaja Miharja Ogah Pensiun dari Dunia Hiburan - TrueID

Jaja Miharja Ogah Pensiun dari Dunia Hiburan

TrueID IndonesiaJanuary 5, 2023

Meskipun sudah menginjak usia 78 tahun, aktor sekaligus komedian Jaja Miharja masih ingin berkecimpung di dunia hiburan. Sejak debut pertamanya pada tahun 1973, suami Neneng Suryanti ini sedang bersiap melakukan film syuting terbaru.

“Kalau nggak salah bulan Maret ke Bangka untuk film layar lebar,” ungkap Jaja Miharja dikutip dari Okezone.

Jaja MIharja kemudian menjelaskan alasan tetap aktif di dunia hiburan. Ia mengaku bertahan demi penggemarnya. Menurutnya, para penggemarnya masih setia menyaksikan aksi-aksinya di layar kaca.

----------

Video Rekomendasi: My First

----------

“(Yang bikin semangat) perbuatan kita disenangi sama masyarakat, kalau sedih ya nggak diterima sama masyarakat. Ayah selalu bikin gembira masyarakat. Cita-cita sih banyak, kalau penggemar masih suka, akan terus berkarya,” tambahnya.

Meski demikian, ia mengakui anak-anaknya memintanya untuk tidak bekerja. Terutama saat ini dia berjalan di bantu tongkat. Namun, aktor yang terkenal dengan jargon ‘Apaan tuh’ ini bersikukuh untuk terus berkerja. Tapi mengingat kondisi kesehatannya, ia mengajukan dua syarat.

“Syuting janji nggak bisa jalan cepat. Nggak bisa berdiri lama, karena dengkul sakit,” ujar Jaja Miharja.

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...