Selebgram Tasyi Athasyia kembali mendapat masalah. Setelah sebelumnya dia viral di dunia maya usai tuduhan tidak membayar gaji, kini muncul persoalan baru. Wanita berusia 31 tahun itu dilaporkan oleh tiga mantan karyawannya ke Polda Metro Jaya atas dugaan pengancaman dan kekerasan.
“Ini adalah mantan karyawan dari selebgram Tasyi Athasyia, kami mau melaporkan perihal ancaman kekerasan yang selama beberapa hari ini dialami langsung oleh mereka,” Kata Marloncius selaku kuasa hukum mantan karyawan dikutip dari Detikhot.
Marloncius menuturkan bahwa Tasyi Athasyia sempat mengirim orang-orang suruhan ke rumah mantan karyawannya itu. Orang-orang tak dikenal itu memberi tekanan dan memaksanya untuk menandatangani sebuah surat pernyataan. Dalam surat itu mereka diminta masalah yang sebelumnya dialami dianggap selesai.
----------
Video Rekomendasi: Assalamualaikum Netizen
----------
“Dia merasa terganggu rumahnya didatangi beberapa kali, bahkan sampai tengah malam. Dipaksa menandatangani sebuah surat pernyataan untuk eks karyawan. Artinya, dianggap perkara ini sudah clear-lah. Ek stim ini tidak mau menandatangani surat karena di bawah tekanan,” pungkasnya.
Permasalahan Tasyi dan mantan karyawannya itu bermula usai curhatan mengenai gaji yang tidak dibayar sesuai dengan kesepakatan sebelumnya.
“Awal mulanya beberapa hari lalu kita semua sudah tahu ada beberapa orang ek stim selebgram ini gajinya tidak dibayar full atau tepat waktu. Itu awal mulanya kenapa ini bisa ke-blowup. Karyawan ini merasa haknya tidak dibayarkan sesuai dengan kesepakatan di awal,” tuturnya.
“Misalnya ek stim ini bekerja November 2022, tapi baru menerima gaji di Januari 2023. Sebagai karyawan yang merasa sudah bekerja dan tidak dibayar sesuai dengan yang disepakati, curhatlah mereka di Twitter,” ungkap Marloncius.