Kata Hotman Paris soal Lesti Cabut Laporan KDRT Rizky Billar - TrueID

Kata Hotman Paris soal Lesti Cabut Laporan KDRT Rizky Billar

TrueID IndonesiaOctober 19, 2022

Isu Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dialami Lesti Kejora oleh suaminya sendiri, Rizky Billar ternyata juga menjadi sorotan Hotman Paris Hutapea. Pengacara papan atas tersebut ternyata ikut menyayangkan mengapa akhirnya Lesti mencabut laporan KDRT yang dialaminya. Dalam sebuah wawancaranya di kanal Youtube Intens Investigasi, Hotman blak-blakan kalau dirinya sebenarnya mengetahui alasan Lesti mencabut laporan KDRT Rizky Billar. 

Menurut Hotman Paris, ia mendapatkan cukup banyak informasi soal Lesti dan Billar dan menurut salah satu sumber yang menurutnya sangat bisa dipercaya, diketahui kalau Lesti ternyata sebelum berangkat umrah sempat bertemu dengan Rizky Billar di rumah sakit.

“Jadi begitu banyaknya informasi ke saya, sehingga ada orang diam-diam telepon saya. Yang saya tidak bisa sebut namanya (bisa dipercaya) mengatakan sebenarnya, sebelum Lesti berangkat umrah. Di suatu malam si Billar itu datang ke rumah sakit dengan mengucapkan minta maaf dan rayuan yang sangat manis,” ungkap Hotman Paris di Kanal Youtube Intens Investigasi seperti dikutip dari Okezone.

----------

Video Rekomendasi: Dear Stranger

----------

Yang kemudian menjadi pertanyaan bagi Hotman adalah, mengapa Lesti seolah diam dan membiarkan saja berita tentang KDRT terus bergulir selama ia pergi umroh meski sebenarnya dirinya sudah berniat untuk mencabut laporan KDRT. Padahal saat itu, masyarakat sudah begitu banyak yang menaruh simpati terhadap jebolan kontes Dangdut di salah satu televisi swasta tersebut.

“Saya juga nggak ngerti. Kenapa Lesti membiarkan terus berita itu berlanjut selama dia umroh, ya. sehingga rakyat sempat sangat simpati atas penderitaan dia, tapi kemudian dia cabut dan waktu konferensi pers di Polres kelihatannya dia ketawa-ketawa gitu, loh. Itu yang banyak masyarakat yang protes,” lanjut Hotman Paris.

Sementara itu pada hari Selasa (18/10) malam, Polisi secara resmi telah menghentikan kasus KDRT Rizky Billar setelah melalui restorative justice. Usai keputusan itu dikeluarkan, Lesti mengucapkan permohonan maaf karena sempat membuat kegaduhan dan yakin ini adalah keputusan terbaik untuk keluarganya. Lesti juga mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian yang telah sangat membantunya dari saat melapor hingga proses perdamaian. 

"Untuk masyarakat Indonesia Dede mengucapkan permohonan maaf dari apa yang terjadi hingga memunculkan keresahan. Insyaallah ini keputusan yang terbaik untuk keluarga kita. Terima kasih kembali pihak kepolisian karena sudah memproses perdamaian ini dengan cepat. Terima kasih kepada Bapak Kapolres, dari mulai saya lapor sampai proses perdamaian ini masyaallah, sangat membantu saya. Insyaallah ini akan jadi pelajaran untuk kami berdua. Saya mohon maaf kepada masyarakat atas musibah yang menimpa keluarga saya. Mudah-mudahan ini jadi pelajaran besar untuk kita jadi lebih baik ke depan," ujar Lesti dikutip dari detik.com.

Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...