Viral Video Revi Mariska Ngaku Ngamen Buat Bayar Makan dan Parkir - TrueID

Viral Video Revi Mariska Ngaku Ngamen Buat Bayar Makan dan Parkir

TrueID IndonesiaJune 18, 2022

Artis Revi Mariska kembali jadi sorotan warganet. Sebelumnya, dia sempat jadi perbincangan usai menyebut wajah Lesti Kejora lebih tua dari umurnya. Kini, dia mengaku mengamen untuk mencari tambahan uang.

Hal ini terlihat dari potongan videonya yang sedang berada di jalan viral di media sosial. Revi Mariska terlihat menggunakan kaos berwarna putih sempat bernyanyi dan mengatakan bahwa dirinya mengamen untuk bayar uang makan dan tiket parker. 

“Kenapa memangnya? Soalnya gue pengen ngamen, Buat cari tambahan bayar makan dan bayar parkir” kata Revi Mariska dalam potongan video yang tersebar.

Sontak, unggahan tersebut menuai banyak komentar dari netizen. Tidak sedikit yang mengatakan bahwa hal tersebut adalah karma atas perbuatannya yang menghina Lesti Kejora. Banyak juga yang mempertanyakan keberadaan suami yang dinikahinya beberapa tahun silam.

Namun setelah ditelusuri, potongan video tersebut berawal dari kanal YouTube Revi Mariska. Seperti yang diketahui, sejauh ini kanal YouTubenya memiliki 297 ribu Subscriber. Video lengkap kejadian tersebut diberi Judul SPIRAL! Revi Mariska Ngamen Di Taman Suropati.

-----------

Video Rekomendasi: Hari Ini Kenapa, Naira?

-----------

Dalam video itu, Revi sedang melakukan aktifitas bersama teman-temannya. Kala itu dia sedang makan malam lesehan di pinggir jalan. Bersama lima orang lainnya, Revi terlihat saling bercanda satu sama lain. Di tengah aktifitas mereka, Revi mengatakan kalau dirinya ingin meminjam gitar agar bisa mengamen di sekitar lokasi tersebut.

“Di sini nggak ada yang percaya kalau tadi gue bilang ‘mas ada yang punya gitar nggak?’, kenapa emangnya?’,’soalnya gue pengen ngamen’. Buat mencari tambahan bayar makan sama bayar parkir’. Nggak ada yang percaya,” ungkap Revi.

Sejauh ini video berdurasi 4.40 itu telah ditonton lebih dari 3000 kali. Sementara video potongan yang dibagikan di berbagai media sosial menjadi viral.

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...