Kenang Mirdad Buka Suara soal Kabar Perceraiannya - TrueID

Kenang Mirdad Buka Suara soal Kabar Perceraiannya

TrueID IndonesiaSeptember 7, 2021

null

Kenang Mirdad bersama sang istri, Tyna Kanna. Foto Instagram: @kenangmirdad (https://www.instagram.com/kenangmirdad/)

Aktor dan model Kenang Mirdad angkat suara soal percerainnya dengan sang istri, Tyna Kanna. Kenang mengatakan perceraian itu merupakan keputusan Tyna. Retaknya hubungan Kenang dan Tyna Kanna terjadi jelang akhir bulan Agustus lalu. Dugaan adanya pihak ketiga disebut jadi penyebab utama.

“Ya itu merupakan keputusan Tyna, bukan keputusan saya,” ungkap Kenang di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, seperti dilansir dari Kumparan.

Tyna telah memasukkan gugatan cerai terhadap sang suami ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, dan menuntut hak asuh anak. Meski masih merasa heran dengan keputusan Tyna, Kenang mengaku dirinya memilih hanya mengikuti kemauan sang istri. 

----------

Trailer Original Series Terbaru TrueID - RITUAL 

----------

Kenang juga mengungkapkan, meski rumah tangganya di ambang perpisahan, dirinya masih berkomunikasi dengan sang istri. Bahkan Kenang juga mengatakan bahwa Tyna masih berkomunikasi dengan baik dengan keluarganya, dan masih saling bertukar pesan via WhatsApp. Sementara itu sidang perceraian Kenang Mirdad dan Tyna Kanna akan digelar pada 21 September mendatang.

Kenang dan Tyna menikah pada Agustus 2009 silam. Dari pernikahan tersebut, keduanya memiliki dua orang anak Alaia Mirdad dan Aluna Mirdad. (Inas)

undefined

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...