Angie Zelena merupakan jebolan The Voice Kids Indonesia pada tahun 2018 lalu. Penyanyi yang kini sudah berusia 20 tahun baru-baru ini ungkap alasan memilih bermusik. Ternyata disebabkan oleh ketidaksukaannya dengan pelajaran matematika. Beruntungnya ia memiliki orang tua yang pengertian dan mendukungnya.
“Aku gak suka dan gak bisa matematika. Papa tuh orangnya disiplin banget, kayak robot. Jadi dia terbiasa akan hal yang pasti, termasuk disiplin ilmunya. Dia selalu suportif mendukung dengan berbagai hobiku dari dulu, padahal waktu masih kecil kan kita juga segalanya mau ya hahaha, beruntung sih aku punya orang tua yang selalu support,” ujar Angie Zelena dikutip dari Okezone.
----------
Video Rekomendasi: My First
----------
Angie mengaku ingin menekuni musik karena sebelumnya sudah mengikuti kursus di Purwacaraka. Selain itu, kecintaannya dengan dunia tarik suara tak lepas dari kekagumannya terhadap sang ibu.
“Mama itu kayaknya suka semua jenis musik, dia tuh pribadinya ceria selalu, jadi aura positif selalu mengikutinya. Kayak natural born entertainer. Aku pengen banget jadi kayak Mama. Kayaknya suasana selalu cair setiap ada dia,” tambahnya.
Diketahui, Angie Zalena saat ini Bersiap untuk merilis lagu terbarunya. Ia kini digandeng label rekaman Sony Music Entertainment Indonesia. Sejauh ini ia sudah merilis tiga lagu, yakni ‘Titik Dewasa’, ‘Tak Bersejiwa’ dan ‘I Will Bring You Back Home’.