Aliando Syarief Ungkap Idap OCD Ekstrem - TrueID

Aliando Syarief Ungkap Idap OCD Ekstrem

TrueID IndonesiaJanuary 28, 2022

Lama tak terlihat, aktor tampan Aliando Syarief terkena gangguan mental OCD atau Obsessive Compulsive Disorder ektrem. OCD sendiri merupakan gangguan mental yang menyebabkan penderitanya merasa harus melakukan suatu tindakan secara berulang-ulang. 

Hal itu diungkapnya sendiri melalui siaran langsung di Instagram pada Kamis (27/1) kemarin. “Aku kena obsessive compulsive disorder yang ekstem,” kata Aliando. 

Pemeran Ganteng-ganteng Serigala itu mengatakan bahwa ini bukan kali pertamanya terkena OCD. Dirinya pernah terkena OCD sebelumnya saat duduk dibangku sekolah dasar, tepatnya di kelas 2. 

null

Aliando berjuang melawan OCD selama 2 tahun. Foto Instagram : @@aliandooo (https://www.instagram.com/aliandooo/)

Aliando mengaku berjuang untuk melawan gangguan mental tersebut, hingga harus membatalkan sebuah proyek di tahun 2019 dan hanya berdiam dirumah.  “Dua tahun kena OCD gue nggak bisa ngapa-ngapain. Gue nggak bisa kemana-mana, gue sempat konseling dengan dokter psikolog dan harus melawan sendiri.” Ungkapnya dilansir Kumparan.

Penderitaannya bertambah ketika ia harus melawan OCD, juga terpapar virus Covid 19 pada tahun 2020. Karena hal itu, Aliando mengaku sempat ingin bunuh diri lantaran depresi akut, namun kemudian ia mengurungkan niatnya. “Sudah cukup nggak nyaman dengan kondisi, hampir mau bunuh diri, tapi takut, jadinya nggak jadi.” (Ins)

hubungan mereka. (Tya)

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...