Parah, Tendangan Kungfu Warnai Uji Coba PS Pati-Persiraja - TrueID

Parah, Tendangan Kungfu Warnai Uji Coba PS Pati-Persiraja

TrueID IndonesiaSeptember 7, 2021

null

Sumber Foto: Youtube Channel Resmi AHHA PS Pati

Hanya berstatus laga uji coba, namun momen mengerikan terjadi di pertandingan antara AHHA PS Pati kontra Persiraja Banda Aceh yang berlangsung di Pancoran Soccer Field, Senin (6/9) kemarin. Dalam laga yang dimenangkan oleh AHHA PS Pati dengan skor 3-0 itu, sebuah tendangan kung fu yang mendarat telak di wajah lawan serta tekel brutal dilayangkan dua pemain AHHA PS Pati yang kemudian berbuntut kericuhan antara kedua tim di ujung laga. 

Tidak diketahui secara pasti hal apa yang menjadi pemicu, namun begitu bek kanan AHHA PS Pati Syaiful Indra Cahya melayangkan kaki dengan sangat tinggi seolah hendak melakukan tendangan kung fu dan mendarat telak di wajah Muhammad Nadhif. Akibat tendangan tersebut, Nadhif sempat terjatuh cukup lama sebelum kemudian wasit langsung mengeluarkan kartu merah untuk Syaiful.

----------

Trailer Original Series Terbaru TrueID - RITUAL THE SERIES

----------

Tidak berhenti sampai di situ, beberapa menit jelang pertandingan berakhir giliran pemain AHHA PS Pati lainnya yaitu Zulham Zamrun yang melakukan tindakan tak terpuji dengan melakukan tekel brutal kepada Defri Rizky. Kejadian itu kemudian memicu emosi dari para pemain dan kericuhan pun pecah yang membuat laga sempat terhenti selama lima menit. Mantan pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2016 itu juga kemudian diusir wasit.

Tidak butuh waktu lama, potongan video dari dua kejadian brutal itu akhirnya tersebar di berbagai sosial media. Kecaman muncul dan akun media sosial pribadi milik Syaiful dan Zulham langsung dibanjiri makian dari para netizen yang geram akan tindakan tidak fair play tersebut. Sadar akan kesalahannya, Syaiful pun kemudian mengunggah sebuah tangkapan layar yang berisi ucapan permintaan maafnya pada Nadhif. 

"Assalamualaikum Nadhif, maaf ya kejadian tadi, enggak apa-apa kan? Satu kali lagi atas nama pribadi abang minta maaf ya. Sukses selalu di Persiraja" tulis Syaiful melalui pesan pribadi (DM) Instagram nya

"Waalaikum salam Bang Indra, iya bang tidak apa-apa sudah mendingan. Amin ya Allah, sukses juga buat Bang Indra di tim AHHA," tulis Nadhif membalas pesan tersebut.

Meski berakhir damai, pihak manajemen klub AHHA PS Pati langsung mengeluarkan teguran keras pada Syaiful. Dalam pernyataan resminya, klub dengan tegas mengatakan tidak akan segan untuk memecat Syaiful jika yang bersangkutan kembali melakukan pelanggaran yang sama.

"Karena yang bersangkutan bermain kasar pada pertandingan persahabatan melawan Persiraja Banda Aceh di Lapangan Pancoran Soccer Field. Jika di kemudian hari yang bersangkutan kembali melakukan pelanggaran yang sama, maka akan disanksi dengan skorsing pertandingan tiga laga atau dikeluarkan," tulis pernyataan resmi klub. (Ridho)

undefined

Wawancara perdana Cristiano Ronaldo bersama Manchester United

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...