Arsenal Dihajar Tim Promosi di Laga Pembuka Liga Inggris - TrueID

Arsenal Dihajar Tim Promosi di Laga Pembuka Liga Inggris

August 14, 2021

null

Sumber foto: Offcial Twitter Brentford (https://twitter.com/BrentfordFC)

Arsenal meraih hasil mengecewakan di laga pembuka Premier League musim 2021/22 usai takluk dari tim promosi Brentford dengan skor 2-0 di Brentford Community Stadium, London Sabtu (14/8) dini hari WIB. The Gunners yang tampil dengan bek anyar Ben White, tidak mampu menahan gempuran para pemain Brentford yang tampil luar biasa di hadapan lebih dari 17 ribu pendukungnya.

Arsenal sebenarnya mengawali laga dengan cukup baik dan langsung mencoba mengurung pertahanan Brentford sejak menit awal. Namun, penampilan disiplin para pemain bertahan Brentford dan aksi penjaga gawang David Raya sukses mementahkan sejumlah peluang tim asal London Utara tersebut. Tim tuan rumah justru mampu memberikan ancaman di menit ke-12 namun beruntung tembakan keras Bryan Mbeumo hanya membentur mistar gawang Arsenal.

Terus mencoba melakukan serangan, Brentford akhirnya sukses membuka keunggulan pada menit ke-22 lewat tembakan keras Sergio Canos dari sudut sempit dan bersarang tepat di tiang dekat gawang Bernd Leno. Gol ini menjadi sangat bersejarah bagi tim berjuluk The Bees tersebut karena merupakan gol perdana mereka di kelas Premier League setelah terakhir mereka tampil di Divisi Satu pada tahun 1947 silam.

----------

Video Rekomendasi: Mono Stereo Bawakan Lagu Adele Versi Elektrik

----------

Unggul lebih dulu membuat Brentford semakin bersemangat untuk menambah gol, namun begitu Arsenal juga memiliki sejumlah peluang emas untuk mencetak gol diantaranya tembakan dari Nicolas Pepe, Granit Xhaka dan Emile Smith-Rowe yang sayangnya belum mampu menembus gawang Raya. Brentford justru akhirnya sukses menggandakan keunggulan di babak kedua tepatnya pada menit ke-73. Diawali sebuah lemparan ke dalam Mads Bech Sorensen, Christian Norgaard sukses menceploskan bola ke gawang Leno lewat sebuah sundulan jarak dekat. 

Di sisa laga, tim Meriam London terus berusaha untuk minimal memperkecil ketinggalan namun hingga peluit tanda pertandingan berakhir dibunyikan tidak ada gol tambahan dan Brentford sukses mengantongi kemenangan perdana bersejarah mereka di Premier League. 

Usai laga, manajer Arsenal Mikel Arteta tidak mampu menyembunyikan kekecewaannya karena harus mengawali musim baru dengan kekalahan. Dalam sesi konferensi pers usai pertandingan, mantan asisten Pep Guardiola tersebut juga meminta maaf kepada para suporter yang rela datang namun harus melihat tim kesayangannya kalah dan bermain sangat buruk.

“Kami sangat kecewa untuk memulai musim seperti ini. Kami tidak mendapatkan hasil dan performa yang kami inginkan. Terima kasih kepada fans yang rela melakukan perjalanan ke sini untuk memberi dukungan kepada tim. Mohon maaf atas hasil ini dan kami tahu harus segera meningkatkannya,” ujar Arteta.

“Kami akan menjalani dua laga besar yang akan datang (menghadapi Chelsea dan Manchester City) dan kami membutuhkan kinerja yang berbeda untuk mendapatkan hasil yang berbeda,” tutupnya. (Ridho)

undefined

Cuplikan gol-gol terbaik Arsenal di laga pramusim 2021

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...