Antonio Rudiger Jadi Rebutan Klub Elit Eropa - TrueID

Antonio Rudiger Jadi Rebutan Klub Elit Eropa

TrueID IndonesiaOctober 22, 2021

Real Madrid dan Bayern Munich menjadi salah satu dari beberapa klub elit Eropa yang ingin mendatangkan Antonio Rudiger. Spekulasi masa depan bek asal Jerman tersebut mulai memasuki fase baru. Rudiger dikabarkan semakin dekat ke pintu keluar Stamford Bridge usai gagal mencapai kesepakatan dengan manajemen Chelsea.

Bek Chelsea Antonio Rudiger

Sumber foto: Twitter resmi Antonio Rudiger (https://twitter.com/ToniRuediger)

Rudiger kini memasuki tahun terakhirnya di Chelsea. Kontraknya bersama The Blues akan berakhir di musim panas tahun depan. Jadi, apabila belum menandatangani perpanjangan kontrak, dia bebas melakukan pra kontrak dengan klub lain pada 1 Januari 2022.

Menurut ESPN, Rudiger sebenarnya ingin memperpanjang masa baktinya, akan tetapi negosiasi belum mencapai titik terang. Bek Timnas Jerman tersebut dikabarkan ingin gajinya naik dua kali lipat dari 100.000 Poundsterling per pekan yang dia terima sekarang. Sementara itu pihak Chelsea tidak ingin memberi gaji lebih dari 150.000 Pounsterling per pekan.

Situasi semakin pelik karena karena meskipun membayar gaji besar, tim lain dapat mendapatkan jasanya tanpa mengeluarkan biaya transfer. Beberapa klub elit Eropa rela memberi gaji lebih dari 300.000 Poundsterling per pekan untuk meninggalkan Chelsea. Real Madrid, Bayern Munich, Juventus dan Paris Saint-Germain adalah salah satu klub yang mengawasi situasi Rudiger.

Rudiger gabung Chelsea dari Roma pada 2017 dengan biaya 29 Juta Poundsterling. Sejak itu, ia tampil sebanyak 106 kali. Meski sempat ditelantarkan oleh Frank Lampard, Rudiger kembali menjadi pilihan utama saat Thomas Tuchel masuk. Dia juga merupakan salah satu pemain kunci yang bawa Chelsea menjadi Juara Liga Champions musim lalu. (Chad)

undefined

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...