Jurgen Klopp mempertanyakan hasil Ballon d’Or 2021. Pelatih Liverpool tersebut mengaku terkejut melihat peringkat Mohamed dan Robert Lewandowski sekaligus menyindir pemilihan Lionel Messi sebagai pemenang penghargaan tersebut.
Sebelumnya, penghargaan pemain terbaik yang diterbitkan oleh majalah Prancis France Football berdasarkan pilihan jurnalis di seluruh dunia sempat tertunda selama setahun karena pandemi. Akan tetapi penghargaan tersebut kembali digelar dan dimenangkan oleh penyerang PSG dan Argentina Lionel Messi.
Penyerang Bayern Munich Robert Lewandowski menduduki peringkat kedua polling, sementara penyerang Liverpool Mo Salah berada di peringkat tujuh. Meskipun pemilih diharuskan melihat kemampuan individu, kolektif, fair play sepanjang tahun kalender. Klopp merasa pemilih lebih fokus kepada penilaian karir pemain.
“Saya tidak begitu yakin mengenai Ballon d’Or, 100%,” ujar Klopp kepada wartawan jelang Merseyside Derby dilansir dari Soccernet.
“Anda dapat memberikannya kepada Messi karena karirnya yang gemilang, tetapi apabila Anda tidak memberikannya kepada Robert Lewandowski sekarang, setelah pencapaiannya sepanjang tahun, sangat sulit baginya untuk mendapatkannya,” sindir Klopp
“Mo Salah seharusnya berada di peringkat lebih tinggi, pastinya. Jujur, saya terkejut dengan posisinya. Saya melihat hasil voting, saya tidak tahu bagaimana proses terjadi. Tapi itu pilihan jurnalis kan? Jadi jangan tanya saya, itu salah Anda. Bicaralah kepada rekan Anda apabila seharusnya itu berbeda,” tutupnya. (Chad)
Lionel Messi Raih Gelar Ballon d'Or 2021