Indonesia Dihajar Thailand di Leg Pertama Final Piala AFF 2020 - TrueID

Indonesia Dihajar Thailand di Leg Pertama Final Piala AFF 2020

TrueID IndonesiaDecember 29, 2021

Tim Nasional Indonesia akhirnya harus mengakui keunggulan Thailand dengan skor telak 0-4 dalam laga leg pertama babak Final Piala AFF 2020 yang berlangsung di National Stadium, Singapura hari Rabu (29/12) malam WIB. Tim Gajah Perang tampak begitu dominan sejak laga baru dimulai dan keunggulan kelas serta kualitas secara keseluruhan begitu terlihat di atas lapangan pada pertandingan ini.

null

Sumber Foto: Website Official AFF Suzuki Cup (affsuzukicup.com)

Laga baru dimulai, para pemain Indonesia sudah tampak gugup dan kesulitan meredam para pemain Thailand. Hasilnya, hanya butuh dua menit saja bagi Thailand untuk membuka skor lewat tembakan first time Chanatip Songkrasin memanfaatkan kelengahan di lini pertahanan Indonesia. Setelah gol tersebut, skuat asuhan Alexander Polking terus mendominasi laga tidak membiarkan sedikitpun para pemain Indonesia untuk menguasai bola.

Beberapa peluang berbahaya untungnya masih dipatahkan penjaga gawang Indonesia, Nadeo Argawinata yang bekerja keras di malam ini. Indonesia sendiri sempat mendapatkan sebuah peluang emas di akhir babak pertama namun sayang sontekan Alfeandra Dewangga yang sudah berdiri bebas melayang jauh dari sasaran, dan babak pertama berakhir untuk keunggulan Thailand 1-0.

Di babak kedua, Thailand semakin tak terbendung. Songkrasin kembali mencetak gol yang membawa Thailand menggandakan keunggulan di menit ke-52. 15 menit kemudian giliran tembakan keras Supachok Sarachart membuat Thailand unggul 3-0 yang berawal dari sebuah counter attack cepat. Dan gol Bordin Phala di menit ke-83 menutup pesta gol Thailand dan memastikan kemenangan dengan skor 4-0.

Pada babak kedua sendiri sebenarnya Indonesia mampu beberapa kali memberikan tekanan berarti bagi pertahanan Thailand, namun sebuah tembakan Irfan Jaya masih bisa ditepis kiper begitu juga tendangan Dedik Setiawan yang melambung dari sasaran. 

Dengan hasil ini, Thailand hampir bisa dipastikan akan keluar sebagai juara Piala AFF 2020 kali ini dan hanya keajaiban yang bisa membuat skor berbalik karena untuk meraih kemenangan, Indonesia harus bisa menang dengan selisih lima gol. Skor 4-0 juga mencatatkan rekor sebagai jumlah kemenangan terbesar di satu leg final Piala AFF sepanjang sejarah digelarnya turnamen antar negara Asia Tenggara ini. Leg kedua sendiri akan digelar pada tanggal 1 Januari 2022 mendatang di tempat yang sama, National Stadium Singapura. (Ridho)

undefined

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...