Menjadi salah satu grup yang cukup ketat, Grup D mempertemukan tiga tim kuat yaitu Inggris, Kroasia serta Republik Ceko. Selain itu, Skotlandia pun juga pantas menjadi kuda hitam yang berpotensi mengganggu kenyamanan tiga tim tersebut.
Inggris yang berbekal bintang-bintang Premier League pantas sedikit lebih diunggulkan lolos dari grup ini. Dan pemain yang akan sangat mereka andalkan tentu saja Harry Kane. Striker Tottenham Hotspur ini baru saja meraih Sepatu Emas usai keluar sebagai Top Skor Premier League dengan torehan 23 gol. Tidak hanya rajin mencetak gol, Kane juga menjadi salah satu pemain kreatif karena sukses membuat 14 assist sepanjang musim lalu. Tak heran, ketajaman The Three Lions akan sangat bergantung pemain berusia 27 tahun ini.
Sementara itu, Kroasia masih akan mengandalkan sang gelandang elegan mereka Luka Modric. Di usia yang sudah tidak muda lagi, Modric tetap jadi tumpuan klubnya Real Madrid musim lalu dengan tampil di 48 pertandingan, mencetak 6 gol dan 6 assist. Sementara di Timnas Kroasia, Modric sudah bermain di 137 pertandingan dan bukan tidak mungkin ini menjadi Euro terakhir yang tentu akan menjadi motivasi bagi dirinya agar meraih gelar juara.
Republik Ceko punya potensi mengejutkan karena memiliki gelandang tangguh pada diri Thomas Soucek. Sejak bergabung dengan West Ham musim 2020/2021 lalu, Soucek selalu tampil di 38 pertandingan di Premier League dan mencetak 10 gol. Sementara di timnas, Soucek bermain di 33 pertandingan dan mencetak 7 gol.