Republik Ceko Masih Jadi Momok Menakutkan untuk Belanda - TrueID

Republik Ceko Masih Jadi Momok Menakutkan untuk Belanda

June 28, 2021

null

Sumber foto: Official Twitter Euro 2020 (https://twitter.com/EURO2020)

Banyak pihak menyebut, kekalahan Timnas Belanda atas Republik Ceko di babak 16 besar Euro 2020 hari Minggu (27/6) malam adalah sebuah kejutan yang cukup besar. Tim Oranye yang tampil nyaris tanpa cela di babak fase grup dengan meraup tiga kemenangan dan sukses memborong 8 gol dari tiga pertandingan dibuat tak berkutik saat menghadapi Ceko yang lolos hanya sebagai tim peringkat tiga terbaik.

Namun begitu, ternyata bagi yang mengikuti perjalanan dan sejarah Timnas Belanda, Ceko adalah lawan yang selalu menyulitkan mereka. Tercatat sebelum laga malam tadi, Belanda dan Republik Ceko telah bertemu sebanyak delapan kali di ajang yang sama, dan Belanda hanya berhasil menang satu kali, imbang 2 kali dan sisanya selalu kalah. Terakhir kali Belanda menang adalah pada tahun 2000 dimana saat itu mereka menang 1-0 berkat gol dari tendangan penalti Frank De Boer di menit ke-89.

Selain sulit menang, Belanda ternyata kerap mendapatkan kartu merah setiap menghadapi Ceko. Tercatat, sepanjang sejarah keikutsertaan Oranje di Euro mereka hanya pernah mendapatkan 4 kartu merah dan keempatnya saat menghadapi Ceko. Sebuah bukti lagi, Ceko selalu menjadi mimpi buruk bagi Belanda.

----------

Video Rekomendasi: Rileks sejenak sambil tonton penampilan musisi keren di The Remix

----------

Sementara di laga malam tadi, skuat Frank De Boer juga menambah satu lagi catatan buruk yaitu untuk pertama kalinya sejak turnamen besar seperti Piala Dunia dan Piala Eropa memulai menggunakan analisa pertandingan pada tahun 1980, mereka gagal mencatatkan satu pun tembakan ke arah gawang. Sang kapten, Georginio Wijnaldum bahkan hanya mampu melepaskan 10 operan berhasil selama 90 menit menghadapi Ceko!

Pada akhirnya, Belanda memang masih belum bisa keluar dari bayang-bayang Ceko dan terpaksa angkat koper lebih cepat di Euro 2020. Apresiasi luar biasa wajib diberikan untuk skuat Ceko yang tampil luar biasa solid hingga membuat lini depan Belanda tak bisa berbuat apa-apa.

Tonton gol-gol keren legenda Republik Ceko Milan Baros:

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...