Hasil Italia vs Spanyol: Sengit Hingga Akhir - TrueID

Hasil Italia vs Spanyol: Sengit Hingga Akhir

July 7, 2021

null

Sumber foto: Official Twitter Euro 2020 (https://twitter.com/EURO2020)

LONDON – Timnas Italia melangkah ke final Euro 2020 usai mengalahkan Spanyol 4-2 lewat adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 1-1 selama 120 menit, di babak semi-final yang berlangsung di Stadion Wembley, Rabu (7/7) dini hari WIB.

Pada babak pertama, Spanyol mendominasi permainan. Tercatat Spanyol jauh lebih unggul dari segi penguasaan bola dengan persentase 61 persen. Bahkan Gli Azzurri untuk pertama kalinya tidak berhasil mencatatkan tembakan on target pada babak pertama sejak final Euro 2000. Meskipun demikian, Spanyol gagal menembus pertahanan Italia sampai turun minum.

Di babak kedua, Spanyol kembali mendominasi penguasaan bola, namun Italia lebih sering melancarkan tembakan. Italia akhirnya unggul pada menit ke-60 melalui serangan balik cepat. Menerima bola hasil sapuan tak sempurna bek Spanyol, Federico Chiesa menggocek sedikit sebelum melepaskan tembakan melengkung yang berhasil menggetarkan gawang Unai Simon.

-------

Video Rekomendasi: Seru-seruan bareng sama Vincent dan Desta di Tonight Show

-------

Unggul 1-0, Italia terus melancarkan serangan, sementara Spanyol yang tertinggal berusaha berusaha menyamakan kedudukan. Upaya anak asuh Luis Enrique membuahkan hasil pada menit ke-80. Alvaro Morata yang menggantikan Ferran Torres sukses menjebol gawang Gianluigi Donnarumma lewat kerja sama apik dengan Dani Olmo. Setelah itu tidak ada gol tercipta hingga babak kedua berakhir. Laga Italia melawan Spanyol dilanjutkan ke babak tambahan.

Spanyol menguasai serangan sepanjang babak tambahan, berbagai peluang La Furia Roja berhasil dipatahkan Donnarumma. Hingga 30 menit babak tambahan berakhir tetap tidak ada gol tambahan. Pertandingan ditentukan lewat adu penalti.

Di babak adu penalti, empat dari lima eksekutor Italia berhasil menjalankan tugasnya. Apes untuk Spanyol, dua eksekutor mereka yakni Dani Olmo dan Alvaro Morata gagal menuntaskan sepakan 12 pas dengan sempurna. Alhasil, Italia berhak melangkah ke final berkat keunggulan 4-2 di babak adu penalti.

undefined

Cuplikan seluruh gol Federico Chiesa bersama Juventus musim 2020/21

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...