Review Girl 2k Eps. 5-6: Rahasia yang Terungkap - TrueID

Review Girl 2k Eps. 5-6: Rahasia yang Terungkap

TrueID IndonesiaAugust 6, 2022

Setelah mengetahui segala hal tentang Momay (Aom Sushar Manaying), Jelly (Fern Passakorn) bertekad untuk selalu membantunya. Jelly bahkan langsung menuju kantor tengah malam hanya demi menghapus berita tentang Momay yang ditulis oleh Oab (Jack Chaleumpol) saat menyelamatkan anak kecil di rumah yang terbakar tanpa terluka sedikitpun. Namun, saat hendak pulang Jelly tidak sengaja melihat pembunuh yang lagi lagi menargetkan seorang gadis cantik. Jelly lari, tapi kemudian tertangkap dan ia dikutuk yang membuat kepalanya terlepas dari tubuhnya.

null

Momay bingung karena Jelly meneleponnya tapi tidak ada suara di sana. Hingga pada pagi harinya, Momay melihat kepala Jelly berada di dalam laci meja kantornya. Jelly menceritakan bagaimana ia bisa berakhir hanya tinggal kepala saja. Momay kemudian meminta bantuan Krating untuk mencari tahu cara membantu Jelly. Krating pun dengan kemampuannya meminta Jelly agar mencoba merasakan tubuhnya ada di mana.

Sementara itu, Mr Prom (Utt Uttsada) yang bebas dari penjara datang ke kantor dan memarahi Thawin (Off Jumpol) karena membuatnya dipenjara. Mr Prom bahkan nekat menculik Momay demi menyakiti Thawin. Moo Tod (Toy Pathompong) yang melihat kejadian tersebut, langsung mengejarnya dengan menggunakan mobil Aob. Saat melarikan diri dari kejaran Moo Tod, mobil yang dikendarai Mr Prom tertabrak. Moo Tod terkejut karena melihat Momay keluar dengan selamat dan tanpa terluka sedikitupun hingga akhirnya ia tahu segalanya tentang Momay.

null

Hal mengejutkan terjadi ketika Momay tiba tiba bisa bersin dan tubuhnya demam. Ia juga berdarah saat terluka. Teman temannya menyambut bahagia karena mengira Momay akhirnya akan segera meninggal, sementara Momay malah bingung dengan apa yang ia alami. Lalu apakah yang terjadi sebenarnya pada Momay? Dan apakah Jelly akhirnya bisa kembali menemukan tubuhnya?

Series Girl2k Episode ke-5 dan 6 ini bisa kamu tonton di TrueID, layanan streaming online tanpa perlu berlangganan.

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...