Review My Dear Debtor: Perjuangan Wanita Kembali di Titik Nol - TrueID

Review My Dear Debtor: Perjuangan Wanita Kembali di Titik Nol

TrueID IndonesiaDecember 31, 2021

Serial drama asal Thailand yang berjudul My Dear Debtor (2019) menceritakan Sareeya atau Wan (Mae Nisachon Tuamsoongnuen), kekasih dari Ronnachai (Kik Danai Jarujinda) harus mengalami musibah yang bertubi - tubi usai ayahnya meninggal karena kecelakaan serta perusahannya terpaksa tutup dan meninggalkan banyak hutang. Ronnachai ingin sekali membantu Wan, tetapi Karnjana (Deuan Prima Ratchata), sang Ibu Ronnachai yang oportunis tidak ingin mereka berhubungan dan meminta Ronnachai mencari kekasih baru.

null

Ronnachai (Kik Danai Jarujinda) Saat Mencoba Menenangkan Wan (Mae Nisachon Tuamsoongnuen) Atas Musibah Yang Menimpanya

Akibat perusahaannya yang bangkrut, Wan melamar pekerjaan di perusahaan milik temannya yaitu Atsawin atau Win (Auan Rangsit Sirananon). Walaupun sempat ditolak oleh manajer HRD bernama Mayuree (Oom Sakaojai Poonsawatd) karena Wan terlalu cantik untuk posisi yang dilamarnya, akhirnya Wan tetap diterima dengan bantuan Win. 

Di satu sisi Ronnachai ternyata mempunyai sisi kelam yang tidak diketahui Wan. Ibunya menyuruh Ronnachai untuk mencari uang sebanyak – banyaknya untuk membayar hutangnya. Bahkan Ronnachai rela mengaku kepada Ibunya telah merampok sebuah rumah dan mengambil perhiasan untuk memenuhi kebutuhan hidup Ibunya. Bahkan Ibunya meminta Ronnachai kembali mencari uang 10 juta Baht sebagai simpanan.

null

Wan (Mae Nisachon Tuamsoongnuen) Sedih Saat Ayahnya Harus Meninggal Karena Kecelakaan

Di lain sisi, Wan yang harus berjuang sendiri sepeninggalan Ayahnya harus menjual rumah demi memenuhi kebutuhan hidup. Wan pun sempat diusir dari pabrik milik Win atas hasutan orang lain. Namun atas bantuan Win, Wan tetap dapat bekerja di pabrik milik Win. 

Iba dengan kehidupan Wan, Win mengakui bahwa ia menyukai Wan dengan tulus. Berbeda dengan kekasih pertama Wan, Ronnachai yang ternyata hanya memanfaatkan Wan untuk mengincar uangnya. Namun kedekatan Wan dan Win ternyata tidak disukai oleh teman mereka Nok (Onwipa Kanoknateesavad) yang mencoba mengganggu hubungan mereka. 

Win yang menyukai Wan mencoba untuk melamarnya namun ditolak oleh Wan karena Wan merasa belum siap dan memikirkan tentang pemikiran orang lain apabila ia bersama Win. Win pun tidak menyerah walaupun Mayuree, sang manajer HRD di pabrik Win telah menghasut Win tentang hubungan terdahulu antara Wan dan Ronnachai.

null

Wan (Mae Nisachon Tuamsoongnuen) Saat Memimpin Rapat Terakhir di Perusahaan Milik Mendiang Bapaknya

Wan yang merasa tidak enak karena ia merasa telah menyusahkan Win akhirnya membuat surat pengunduran diri sekaligus membayar semua hutangnya kepada Win. Namun Wan yang terlanjur jatuh cinta kepada Win mencoba mengejar Wan dan keduanya mengungkapkan perasaannya masing – masing yang ternyata keduanya memang ditakdirkan untuk menjadi sepasang kekasih.

Serial drama komedi romantis My Dear Debtor (2019) yang dijamin bikin terbawa suasana ini bisa kamu tonton di TrueID layanan streaming online tanpa berlangganan.

undefined

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...