Review: Perjuangan Hidup Pengemudi Ojek Online Sesuai Aplikasi - TrueID

Review: Perjuangan Hidup Pengemudi Ojek Online Sesuai Aplikasi

January 6, 2021

null

Film Sesuai Aplikasi menceritakan dua orang pengemudi ojek online yang mengalami nasib dan menghadapi masalah berbeda, yakni Pras (Valentino Peter) dan Duras (Lolox). Mereka berdua sudah bersahabat dan tinggal bersebelahan sejak masih kecil.

Pras yang baik hati dan memiliki wajah rupawan membuat dia sering mendapatkan order dan menjadi buruan para penumpang perempuan. Berbeda dengan Duras yang suka menerima pengalaman kurang beruntung.

Dikisahkan dalam film yang bisa Kamu tonton tanpa berlangganan di TrueID, Pras dan Duras bekerja keras di jalanan untuk memenuhi kebutuhan hidup masing-masing. Ibu Pras memiliki sakit jantung sehingga Pras ingin menyiapkan dana yang cukup untuk melakukan operasi, sedangkan Duras berusaha membiayai pendidikan kuliah adiknya yang bernama Monik (Meisya Amira).

null

Mengingat pendapatannya sebagai ojek online kurang mencukupi, Duras membantu Sakti (Ernest Prakasa) untuk mencuri berlian dari Ci Asiu (Dayu Wijanto), seorang rentenir yang juga meminjamkan hutang puluhan juta ke Duras.

Berlian curian tersebut disimpan di dalam microphone yang dijual oleh penyanyi dangdut Sofiyah (Titi Kamal). Dalam perjalanan, Duras tabrakan dengan Pras yang membuat microphone milik Duras tertukar tak sengaja dengan milik Pras.

Singkat cerita, microphone itu berada di rumah Sofiyah. Sakti yang menagih berlian dari Duras kemudian memaksa Duras dan temannya, Pras, untuk mengambil kembali barang curian dari rumah sang diva.

Aksi menegangkan dengan bumbu drama dan komedi mewarnai perjuangan Pras dan Duras dalam film Sesuai Aplikasi. Film arahan sutradara Adink Liwutang ini cocok ditonton bersama keluarga dengan streaming tanpa berlangganan di TrueID. 

Film ini juga menyisipkan beberapa realita yang sering dialami oleh para pengemudi ojek online di kehidupan nyata. Salah satunya adalah pesanan makanan dalam jumlah besar, tapi dibatalkan oleh pelanggan. (Adi)

 

 

Baca Selengkapnya
Loading...
Loading...
Loading...
Loading...
Go Back To Home